Beranda Rejang Lebong Merasa Terbantu, Yogi : Kita Dukung dan Ikut Serta Mensukseskan Program TMMD

Merasa Terbantu, Yogi : Kita Dukung dan Ikut Serta Mensukseskan Program TMMD

63
0

Rejang Lebong, (Radar Lembak) – Manfaat program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang saat ini berlangsung di Desa Belumai 1 dan 2, juga dirasakan oleh warga Dasa Kasie Kasubun, Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT), Kabupaten Rejang Lebong.

Hal tersebut dirasakan oleh Yogi (21) warga Kasie Kasubun saat ditemui di pondok kebunnya mengatakan bahwa kebun kopi miliknya ikut dihibahkannya untuk pembukaan jalan melalui program TMMD, Jumat (26/7/2024).

Yogi menyebutkan kebun kopi miliknya sudah berumur 3 tahun yang saat ini sedang proses panen. Agar program TMMD bisa berjalan dengan lancar ia pun merelakan puluhan batang kopi ikut dirobohkan.

“Saya ikhlas pak kopi saya digusur untuk jalan, dan bisa ikut mendukung dan menyukseskan program TMMD demi kemajuan desa,” ucap Yogi.

Lebih lanjut, dirinya pun menyampaikan, dengan adanya pembanguan jalan, sebagai petani ia merasa terbantu karena untuk mengakut hasil panen kopi dan karetnya mejadi lebih mudah.

“Kalu sebelumnya pulang pergi ke kebun bisa memakan waktu 3 jam dari rumah, Alhamdulillah sekarang hanya memakan waktu satu jam saja kita sudah berada dikebun,” ujarnya.

Dilain sisi lain ia pun berharap setelah dibukanya jalan tersebut secepatnya Pemerintah melakukan pengerasan gara wilayah perdesaan bisa lebih cepat berkembang, pungkasnya. (Mawid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini