Musirawas, (Radar Lembak) – Pengurus Forum Kemasyarakatan Musirawas Bersatu (FKMB) masa bakti 2022-2025 resmi dikukuhkan oleh Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud. Pengukuhan FKMB berlangsung di Rumah Dinas Bupati Musirawas, Kelurahan Jogoboyo Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau. (3/11/2022).
Hadir dalam pengukuhan tersebut Bupati Mura Hj. Ratna Machmud yang didampingi Kaban Kesbangpol Musirawas Doddy Irdiawan, Kasdim Musirawas Kapolres Musirawas serta forkopimda.
Bupati Musirawas Hj. Ratna Machmud dalam kata sambutannya menyampaikan dirinya mengucapkan selamat kepada pengurus FKMB yang baru saja dilantik dan dikukuhkan pada hari ini. Dengan dikukuhkannya forum ini semoga seluruh pengurus bisa menjaga amanah tugas dan fungsinya kepada masyarakat.
“Dengan diresmikannya FKMB ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap program pemerintah Kabupaten Musirawas menuju kabupaten yang Mantab, Maju, Mandiri dan Bermartabat,” ucap Bupati.
Setelah dikukuhkannya pengurus FKMB Hj. Ratna Machmud berharap agar seluruh pengurus FKMB dapat berkerjasama dan bersinergi dengan pemerintah.
“Saya yakin dan percaya kepada FKBM kedepannya bisa mendukung seluruh kegiatan dan program pemerintah Musirawas dan masyarakat musirawas umumnya,” kata Hj. Ratna Machmud dalam sambutannya.
Sementara Ketua Forum Kemasyarakatan Musirawas Bersatu (FKMB), Azwar Anas, merasa sangat bersyukur serta terimakasih kepada Pemerintah Musirawas atas dukungan serta terlaksananya acara pengukuh tersebut, berjalan dengan harapan.
“Terimakasih kepada Bupati Musirawas, Hj Ratna Machmud, serta jajaran telah mendukung dan melakukan pengukuhan terhadap organisasi ini, kami siap mendukung apapun program Musirawas,” tegasnya. (Mawid)