Beranda Rejang Lebong Renovasi Penambahan Ruang Puskesmas PUT Ditargetkan Selesai Tepat Waktu  

Renovasi Penambahan Ruang Puskesmas PUT Ditargetkan Selesai Tepat Waktu  

183
0

Rejang Lebong, (Radar Lembak) – Proses pembangunan Renovasi penambahan ruangan puskesmas PONED yang berada di Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT) Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu dipercepat.

Kini bangunan dua lantai tersebut sudah memasuki tahap 50 %, proses pengerjaan dapat diselesaikan dengan tepat waktu, dengan tidak mengurangi kualitas bangunan.

“Kita telah memasuki tahapan pemasangan batu bata di lantai 1 dan 2, sedangkan di lantai dua sebagian akan melakukan pengecoran dax dan cor reng balok, untuk pengecoran lantai 2 kita mengunakan cor krix/ready mix, yang kita datangkan dari Kota Lubuklinggau,” ujar Buyung selaku kepa tukang saat di temui pada rabu (26/10/2022) di lokasi bangunan.

Bangunan yang lebarnya 10m dan panjang 19m ini akan ditargetkan selesai dengan sesuai kontrak, dengan tersedianya fasilitas yang memadai Puskesmas PONED dapat memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat, pelayanan berkualitas, komprehensif dan berkesinambungan.

Selain itu, dirinya juga mengatakan dalam proses pengerjaan Puskesmas PONED ini untuk tenaga kerja mereka mengajak masyarakat lokal, hal ini dilakukan untuk membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan PUT.

Sementara itu Eyeni Suksesi, Skm, Kepala Puskesmas PUT, menyampaikan memang saat ini puskesmas masih dalam tahap renovasi, ini dilakukan mengingat fasilitas ruangan Puskesmas PONED masih kurang, dengan adanya penambahan ruangan memudahkan masyarakat dalam melakukan proses pengobatan.

“Alhamdulillah, tahun ini ruangan Puskesmas PONED bertambah, kita berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong dan Provinsi Bengkulu yang sudah memberikan yang terbaik untuk Puskesmas PONED,” ujarnya singkat. (Mawid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini